Dari 500 Daerah di Indonesia, Ambon Masuk Kota Terbaik Sistem SP4N-LAPOR
Ambon, cengkepala.com – Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) untuk pertama kalinya menggelar kompetisi Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional-Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (SP4N-LAPOR!) bagi seluruh kementerian/lembaga dan pemerintah daerah.
Dalam agenda perdana terSebut, kota Ambon berhasil masuk peringkat 18 dari kategori terbaik TOP 25. Keberhasilan yang diperoleh berkat penilaian persentase dan proposal yang disampaikan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon Oktober 2018 lalu.
“Tanggal 10 Desember 2018, Kota Ambon akan menerima penghargaan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemen-PANRB) atas kompetisi pengelolaan pengaduan pelayana publik terbaik tahun 2018,” ungkap kepala dinas komunikasi, informatika dan persandian kota Ambon, Joy Adriansz, Jumaat (30/11).
Dijelaskan, berdasarkan surat Kemen-PANRB bahwa sesuai hasil penilaian kompetisi pengelolaan pengaduan pelayanan publik yang kita ketahui pada Oktober 2018, Walikota dan tim pemerintah kota melakukan presentasi sesuai proposal. Hasil presentasi tersebut, kota Ambon masuk nominasi top 25 pengelolaan pengaduan pelayanan publik dan kita menduduki posisi ke- 18 dari seluruh kementerian/lembaga dan pemerintah provinsi serta kabupaten/kota se-Indonesia.
Diriya menjelaskan, penghargaan tersebut akan diterima oleh Walikota Ambon, Richard Louhenapessy di Batam, Kepulauan Riau tanggal 10 Desember 2018 mendatang.
“Kita bersyukur, kurang lebih 500 daerah, kita mendapat peringkat ke-18. Karenanya diharapkan penghargaan ini menjadi motivasi dan memacu Pemkot Ambon khususnya,” harapnya.
Sementara yang masuk 10 besar dalam kompetisi tersebut diantaranya :
1. BPJS Kesehatan
2. Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM)
3. Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi
4. Pemerintah Kab. Banyuwangi
5. Pemerintah Kab. Bojonegoro
6. Pemerintah Kota Bandung
7. Pemerintah Kota Cirebon
8. Pemerintah Kota Semarang
9. Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
10. Pemerintah Provinsi D.I Yogyakarta.*** RUL