MAJU Jadi Pasangan ke 3 Daftar di KPU MBD, Maahury : Saya Petarung Politik
Tiakur , CENGKEPALA.COM– Pemilihan Bupati dan Wakil bupati Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD) , kian menarik . Pasalnya , pesta demokrasi yang akan berlangsung pada 27 November 2024 nanti. Yang kabarnya hanya akan di ikuti oleh dua pasangan kepala daerah , namun kehadiran pasangan Simon Moshe Maahury – John Johian Uniplaita seakan merubah peta perpolitikan di kabupaten bertajuk bumi kalwedo ini.
Penambahan jumlah pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati di kabupaten MBD dikarenakan , adanya perubahan regulasi terkait PKPU tentang persyaratan pasangan calon pada Pilkada serentak tahun 2024, atas putusan Mahkamah Konstitusi terhadap gugatan dua partai peserta pemilu yang belum berkesempatan memiliki kursi di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).
Menghantarkan Pasangan Simon Moshe Maahury – John Johian Uniplaita bersama tiga partai pengusung yakni , Partai Buruh, Partai Keadilan Sejahtra (PKS) dan Partai Kebangkitan Nusantara (PKN). Mendaftar secara resmi sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten MBD, di kantor KPU MBD, Kamis (29/08/24).
Pasangan berjargon MAJU ini, diterima langsung Ketua KPU bersama komisioner KPU MBD. Serta disaksikan oleh Komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) MBD. Setelah menyerahkan dokumen persyaratan calon, KPU MBD langsung melakukan verifikasi dokumen.
Selama kurang lebih 1 jam pemeriksaan dokumen, Ketua KPU MBD, Yoma Naskay menyatakan pasangan MAJU dinyatakan memenuhi syarat. KPU MBD kemudian memberikan tanda terima serta surat pengantar pemeriksaan Kesehatan kepada pasangan MAJU untuk mengikuti tahapan selanjutnya.
Lewat kesempatan tersebut, Calon Bupati MBD, Mos Maahury menyampaikan terimakasih kepada KPU , Bawaslu , aparat kemanan serta seluruh pihak yanag masih mengawal jalannya tahapan Pilkada saat ini. Juga kepada pimpinan partai pengusung, yang telah memberikan kesempatan bagi pasangan MAJU , untuk turut mengambil bagian dalam kontestasi pilkada Maluku Barat Daya 2024.
“ Ada banyak hal yang harus di evaluasi dan diperbaiki , itulah yang menjadi kerinduan pasangan MAJU untuk memberikan kontribusi bagi negeri kita tercinta ini. Manakala kita ditetapkan sebagai pemenang dan menjadi Bupati dan Wakil bupati MBD, kami tentu akan bekerja maksimal,” ungkap Maahury.
Ia mengatakan, pasangan MAJU telah mengidentifikasi apa saja persoalan di MBD. Sehingga telah disiapkan Langkah-langkah atau solusi seperti apa untuk membawa perubahan bagi kabupaten MBD kea rah yang lebih baik.
“ kita memiki visi-misi yang ditaruh Tuhan dalam hati kita, yakni menjadikan Kabupaten MBD yang sejahtera. Melalui kepemimpinan pemerintah yang baik , atau manajemen yang baik,” terangnya.
Ketika disinggung mengenai adanya isu yang beredar, terkait pasangan MAJU ditunggangi oleh pihak tertentu. Maahury menepis isu tersebut, tentu komitmen yang terbangun antara dirinya dan pasangan, adalah sebuah komitmen tegas untuk memperjuangkan kesejahteraan rakyat.
“ Saya ini petarung politik dari awal , cerita seperti itu tidak usah dipercaya. Sejak mengambil bagian dalam kontestasi pilkada pada tahun 2010, mana pernah saya bisa diajak kompromi , saya tidak bisa dijadikan boneka yang panjang dalam pemerintahan. Saya tidak pernah menyerah di depan , atau mundur ketika berhadapan dengan siapa saja kenapa saya tidak menyerah. Saya memiliki alasan, bagaimana mungkin saya jadi boneka . Jadi sorry ya itu tidak pas, “ tegas Maahury. (CP-01)