Cengkepala

Tepati Janji, Dusun Uhe Kecamatan Huamual Menangkan BAILEO Hari Ini

Huamual, Cengkepala.com – Masyarakat Dusun Uhe, Desa Iha, Kacamatan Huamual Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) yang sebelumnya telah menyatakan sikap menangkan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Irjen. Pol Murad Ismail dan Barnabas Orno dengan jargon BAILEO telah terbukti usai perhitungan suara sore tadi, Rabu (27/06).

Imam masjid Uhe, Undrus Kaisupy** Foto /DK

Optimis warga dusun yang diwakili imam masjid Uhe, Undrus Kaisupy tidak meleset sedikitpun. Mereka bukan sebatas bicara melainkan tetapi telah dibuktikan dengan hasil nyata dimana pasangan bernomor urut Dua ini menang telak di petuanan negeri Iha itu.

“BAILEO unggul dengan 262 suara, pemenang kedua diambil oleh pasangan nomor urut SANTUN dengan 195 suara dan susul dengan Pasangan nomor urut 3 HEBAT 40 suara,” ungkap Undrus Kaisupy kepada cengkepala.com.

Seperti yang diberitakan media ini Juma’at pekan kemarin, Undrus usai menjalankan ibadah sholat Jumaat bersama jamaahnya menyatakan sikap akaan menangkan pasangan BAILEO.

Hasil perhitungan suara, BAILEO Ungguli dua rivalnya.** Foto/DK

“Alhamdulillah kami warga Dusun Uhe telah berhasil memenangkan Pa Murad dan Pa Orno, walau dengan jumlah relatif kecil karena daftar pemilih tetap DPT juga kecil,” akui dia irit bicara.

Kaisupy mendoakan Paslon BAILEO agar lolos dan bisa duduk di kursi kepemimpinan Maluku satu periode 2018-2023.

“Kami sadari bahwa ini hanya perhitungan cepat. Kami tetap menunggu pleno kemenangan dari KPU. Saya terus berdoa kepada Allah SWT agar paslon yang kita usung bisa duduk di kursi gubernur dan wakil gubernur,” pungkasnya.** DK

Views: 1