100 Calon Jamaah Haji Kabupaten SBT Ikut Bimbingan Mansik Haji
Bula, Cengkepala.com – Sebanyak 100 orang Jamaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) yang terdiri dari 52 laki-laki orang dan 48 perempuan mengikuti bimbingan Mansik Haji Kabupaten SBT.
Wakil Bupati Seram Bagian Timur (SBT) Fachri Husni Alkatiry menghadiri acara bimbingan manasik haji tersebut di Aula Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten SBT, Senin (09/07/2018).
Selain Wakil Bupati Fachri Husni Alkatiry turut hadir dalam acara tersebut Kapolres SBT AKBP Saminata S.IK, Kajari SBT Riyadi S.H, MH, Kepala Kandepag SBT H.M.Yasir Rumadaul S.Ag. M.Pd.I, Asisten 1 Ir. Nurdin Mony, Camat Bula M.Basyar Rumalean, Kabag Kesra SBT Sagaf Kilerey, Imam masjid agung M. Siwan – Siwan, Kepala Bank BRI ranting Bula Djoko S, Kepala RRI Bula Joseph FohilaitPara, seluruh Staf kantor Kandepag SBT, Tokoh agama, serta tokoh masyarakat.
Saat menyampaikan sambutan, Wabup Fachri Husni Alkatiry mengemukakan bahwa kita semua yang mendapat kesempatan ke tanah suci tahun ini sudah sepantasnya bersyukur karena masih banyak diantara saudara-saudara kita yang seharusnya berangkat akan tetapi harus tertunda keberangkatanya karena berbagai hal.
Wakil Bupati juga mengucapkan selamat kepada para jamaah haji yg akan mlaksanakan ibadah rukun islam ke lima.
Menyampaikan agar para jamaah yang akan melaksanakn manasik untuk serius dalam melaksankan bimbingan dan mendengarkan arahan serta penjelasan yang disampaikan oleh panitia.
Selain itu wakil bupati juga sempat menceritakan sejarah singkat tentang Masjid Nabawi dan Ilharom Arab Saudi serta pengalaman beliau saat berkuliah dan tinggal selama 7 tahun di Arab Saudi.
Oleh karenanya, kepada kita semua agar dapat menyiapkan diri dalam melaksanakan ibadah haji, baik persiapan fisik maupun mental, disamping juga pemahaman tentang tata cara pelaksanaan haji sehingga para jamaah calon haji dapat menunaikan ibadah sesuai ketentuan syariat Islam dan dapat mengerjakan seluruh syarat dan rukun dengan sempurna.
Sebelumnya Kepala Kemenag Kabupaten SBT H.M. Yasir Rumadaul melaporkan bahwa jumlah peserta manasik haji Kabupaten SBT yang berjumlah 100 orang jamaah yang terdiri dari 52 laki-laki orang dan 48 perempuan orang.
Lebih lanjut Rumadaul mengatakan keinginan dalam rangka melaksanakan rukun islam yang ke lima saat ini semakin tinggi yang di tandai dengan calon jemaah haji di Kabupaten SBT ini, dari tahun 2008 sampai 2018 sebanyak 1.354 orang dan sampai pada saat ini yang sudah berangkat sebanyak 500 orang jema’ah haji sisa antrian untuk bulan januari 2018 sebanyak 846 orang sehingga masa menunggu di Kabupateb SBT 9 tahun dengan kouta 100 orang kalau hari ini kita daftar maka tahun 2028 baru kita akan berangkat.
Dikatakannya, Berdasarkan surat keputusan gebernur maluku 14 tahun 2018 tertanggal 16 maret tentang penetapan kouta haji di tahun 2018 untuk Kabupaten SBT, sebanyak 103 jema’ah haji dengan waktu pelunasan mulai tanggal tiga sampai dengan dua april tahun 2018 dari 100 jema’ah haji yang melunasi 77 orang dan 13 orang dinyatakan meninggal maka dengan itu kami akan mengusulkan tambahan 32 orang rincian 5 cadangan yang namanya sudah antri.
Selaku Kepala Penyelenggaraan Haji Kabupaten SBT juga mengatakan, tujuan dilaksanakannya kegiatan Bimbingan Manasik ini adalah terwujudnya calon jema’ah haji mandiri. Sehingga diharapkan setelah selesai menunaikan ibadah haji, para jemaah mendapat predikat haji yang mabrur, dikarenakan tidak ada balasan bagi haji yang mabrur kecuali surga dari Allah SWT.
Selain itu pemasangan tanda peserta manasik haji oleh Wakil Bupati SBT, kegiatan pembukaan manasik haji hingga usai berjalan lancar dan penuh hikma.**(IM)