Cengkepala

Peduli Palu, Sastra Pahanasa Galang Dana Lewat Pementasan

Ambon, Cengkepala.com – Komunitas Sastra PAHANASA gelar kegiatan Pementasan G30/sPKI di Gedung Olahraga (GOR), Institut Agama Islam (IAIN) Ambon, sekaligus menggalang dana untuk korban bencana di Palu Sulawesi Tengah, Minggu (30/9) malam.

Ketua Umum Pahanasa, Randy Tohiyano mengatakan, bahwa telah menjadi suatu panggilan untuk Pahanasa dalam hal membantu dengan cara menggalang dana melalui kegiatan pementasan G30/sPKI.

“Awalnya tidak merencanakan tapi dlm proses latihan tiba-tiba mendengar insiden yg sangat disayangkan utk korban di Palu, pada akhirnya kita menggalang dana melalui kegiatan pementasan G30/sPKI,”kata Tohiyano.

Sementara itu, Presma IAIN Ambon, Mohammad Amien Key menerangkan, bahwa dirinya dikonfimasi lewat WA (WhatsUp) dari Dema IAIN palu terkait kondisi kampus mereka.

“Kemarin ada beberapa mahasiswa yg mnjadi korban gempa sehingga ini sudah menjadi kewajiban bagi kita mahasiswa IAIN Ambon utk berpartisipasi menyumbangkan sedikit rezeki kita membantu teman-teman kita di IAIN Palu,” tutup Amien.*** Subandi Kaisupi | Rul

 

Views: 0